Charlene Louise Karim dinobatkan sebagai Miss Cultural Teen Indonesia 2025 dan Chloe Louise Karim meraih 1st Runner Up Miss Cultural Junior Indonesia 2025.
Perguruan Buddhis Bodhicitta kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah nasional. Dua siswi berbakat, Charlene Louise Karim dan Chloe Louise Karim, berhasil mengharumkan nama Sumatera Utara sekaligus membawa kebanggaan bagi sekolah melalui ajang bergengsi Mister & Miss Cultural Indonesia 2025 yang diselenggarakan di Jakarta.
Dalam kompetisi yang diikuti para peserta dari berbagai provinsi di Indonesia, Charlene Louise Karim berhasil meraih gelar Miss Cultural Teen Indonesia 2025. Sementara itu, Chloe Louise Karim dinobatkan sebagai 1st Runner Up Miss Cultural Junior Indonesia 2025.
Perjalanan mereka menuju panggung nasional dimulai dengan menjuarai ajang Mister & Miss Cultural Sumatera Utara 2025. Mewakili provinsi, Charlene dan Chloe kemudian melewati berbagai tahap seleksi ketat di tingkat nasional, yang meliputi challenge, unjuk bakat, sesi wawancara, dan peragaan busana budaya daerah Sumatera Utara.
Melalui setiap tahap tersebut, mereka tidak hanya menampilkan kemampuan dan kepercayaan diri, tetapi juga berhasil mengangkat dan memperkenalkan kekayaan budaya Sumatera Utara dengan penuh kebanggaan.
Prestasi luar biasa ini tentu merupakan buah dari kerja keras, dedikasi, dan semangat pantang menyerah kedua siswi. Keberhasilan ini juga tidak lepas dari bimbingan, dukungan penuh, dan fasilitas yang diberikan oleh Perguruan Buddhis Bodhicitta.
Pencapaian ini menjadi bukti komitmen Perguruan Buddhis Bodhicitta yang senantiasa mendukung pengembangan siswa, tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga dalam menggali karakter, bakat, dan potensi. Sekolah secara konsisten memberikan wadah bagi para siswa untuk berkembang menjadi generasi muda yang berprestasi, berbudaya, dan berkarakter.
Selamat kepada Charlene Louise Karim dan Chloe Louise Karim atas pencapaian yang membanggakan ini. Semoga keberhasilan mereka dapat menjadi inspirasi bagi seluruh siswa Perguruan Buddhis Bodhicitta untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama baik sekolah.








